Guru Tidak Boleh Berhenti Menuntut Ilmu

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Mohammad Nuh mengajak guru-guru di Indonesia untuk tidak pernah berhenti menuntut ilmu, karena dinamika jaman yang terus berkembang sehingga para guru tidak boleh berhenti belajar. "Harus belajar belajar dan belajar, tidak boleh berhenti menuntut ilmu!" pesan Mendikbud di hadapan 400 guru sekolah dasar (SD) yang mengikuti Pelatihan Implementasi Kurikulum 2013 di LPMP DKI Jakarta, hari ini Rabu (10/7/2013)
Mendikbud menjelaskan bahwa tantangan di masa depan tidak mungkin lebih ringan dari hari ini, oleh karena itu Bangsa Indonesia membutuhkan guru-guru yang hebat untuk mendidik generasi masa depan yang berilmu, terampil, dan berakhlak mulia. "Tantangan ke depan pasti lebih berat, karena jumlah penduduk juga lebih banyak," kata Menteri Nuh.
Guru Tidak Boleh Berhenti Menuntut Ilmu
Pelatihan yang dilaksanakan terkait implementasi Kurikulum 2013 ini diharapkan menjadi salah satu proses belajar dari para guru. Selain itu Mantan Menteri Kominfo tersebut juga mengajak para guru memiliki ihtiar atau usaha yang luar biasa untuk mewujudkan suatu cita-cita.
Di hadapan guru-guru peserta pelatihan Mendikbud menantang mereka untuk menjadi peletak batu bata pengembangan generasi penerus yang berilmu, terampil, dan berakhlak mulia. "Bapak-ibu harus bangga karena menjadi peletak batu bata pembangunan generasi emas Indonesia melalui implementasi Kurikulum 2013," kata Menteri Nuh yang disambut tepuk tangan meriah dari peserta pelatihan.
Menanggapi pernyataan beberpa kalangan yang memberi stigma negatif pada guru-guru Indonesia, mantan Rektor Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya tersebut tidak sependapat. "Ada beberapa kalangan yang memberi stigma atau cap negatif guru Indonesia, saya tidak sependapat," ujarnya. Menurutnya, guru Indonesia memiliki potensi yang besar dan dengan pelatihan yang tepat potensi tersebut dapat membuahkan hasil positif.
sumber : http://kemdiknas.go.id/kemdikbud/berita/1538

0 komentar:

Posting Komentar