Love and Intimacy (Patricia Gloria)

 Pada pertemuan pertama mata kuliah Perilaku Seksual hari kamis tanggal 22 Agustus 2013, saya belajar mengenai Love dan Intimacy. Dimana dijelaskan bahwa ada beberapa tipe-tipe dari cinta yaitu romantic love, passionate love, companionate love. Romantic love  belajar tentang bagaimana seseorang mencintai karena patner atau pasangannya adalah yang ia idolakan dan menjadi sebuah kembangaan. Passionate love belajar mengenai cinta yang memiliki hasrat seseorang atau gairah seseorang akan ketertarikan seksual. Sedangkan Companionate love  merupakan tipe cinta yang mendalam dimana romantic love semakin dikembangkan dan menjalin adanya sebuah hubungan yang didasari oleh sebuah komitmen.
     Saya juga belajar juga mengenai tipe cinta yang diuraikan oleh seorang tokoh yang bernama John Alan, dimana ia membagi tipe cinta kedalam 6 bagian yaitu, eros, ludus, storage, mania, pragma dan agape. Menurut saya dari keenam tipe cinta tersebut cinta agape merupakan cinta yang tulus dan yang tidak bersyarat yang dapat menumbuhkan sebuah komitmen seseorang dalam berhubungan satu sama lain.
     Selain itu ada beberapa teori yang lebih menjelaskan kembali mengenai cinta. Pertama, behavioral reinforcement  theories  yang mengatakan bahwa ketika kita bisa mencintai seseorang karena ada hal yang positif yang ada dalam diri seseorang. Cognitive theories  mengatakah bahwa kita mencintai maka kita akan berpikir kita cinta. Physiological aural theories merupakan bentukan fisologis dari seseorang. Evolutionary perspective love yang mengatakan bahwa kita cinta karena adanya kebutuhan untuk dilindungi dan melindungi, setiap orang butuh dicintai, butuh juga untuk hasrat seksual. Biological theories merupakan sebuah cinta yang ada karena kita memiliki pheromones dalam tubuh .
     Seorang remaja biasanya lebih memilki cinta romantik. Suatu hubungan yang intim dan yang menimbulkan sebuah cinta perlu adanya usaha. Karena jika tanpa adanya usaha tidak akan mebuahkan hasil apa-apa. Contohnya dalam mencari ikan, sangat dibutuhkan usaha agar mendapat seekor ikan, begitu pula dalam sebuah hubungan. Contoh lain ketika kita memiliki kebun bunga yang tidak disiram maka bunga itu akan lau dan mati, tetapi bunga akan tetap hidup karena disiram dan dirawat. Dalam sebuah hubungan ada yang disebut juga dengan kecemburuan. Cemburu merupakan suatu sikap kecemasan pada diri seseorang takut akan kehilangan atau tidak sikap tidak percaya. Sikap tersebut dapat merugikan diri sendiri dan orang lain yang juga sedang membangun hubungan dengan kita. Sika posesif lebih parah dari pada cemburu karena sikap posesif merupakan sikap dimana seseorang sangat mengingininya tetapi tidak boleh diberikan kepada orang lain. Ada rasa memiliki seutuhnya membuat seseorang menjadi lebih egois terhadap miliknya. Oleh karena itu seimbangkan antara kehidupan dalam sebuah cinta dan keintiman.

23 Agustus 2013

0 komentar:

Posting Komentar